Pembuat Blog "Jasa Pembunuh Bayaran" Tertangkap

-
Admin

Jasa Pembunuh Bayaran - Setelah berhasil menangkap pria berinisial "S" di kawasan Klender, Jakarta Timur, polisi terus melakukan pemeriksaan intensif. Berdasarkan pemeriksaan terungkap, S adalah pegawai di sebuah perusahaan swasta PT SPU. Tempat S bekerja berada di sekitar kawasan elite Sudirman.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Martinus Sitompul, mengatakan, dari hasil penelusuran polisi, diketahui jika S pemilik email bertitel jasa pembunuh bayaran.

"S diduga sebagai pembuat blog jasa pembunuh bayaran yang tulisannya menjadi sorotan masyarakat, seperti yang ada di http://ads.indonetasia.com/jasa-pembunuh-bayaran-2.html," ungkap Kabid Humas Polda Jabar dalam pesan singkat kepada wartawan di Bandung.

Polda Jabar dan Polrestabes Bandung sendiri menangkap S, berdasarkan hasil lidik karena sebagai pemilik Topenghijau alias Olival95, serta pemilik email yang alamatnya topenghixxx@yahoo.com dan jasapembunuhbayaxxx@gmail.com.

Martinus menambahkan, S ditangkap tim gabungan Polda Jabar dan Polrestabes Bandung di kediamannya di daerah Malaka Sari (Duren Sawit), Klender, Jakarta Timur, pada Jumat 9 Maret 2012 dini hari sekitar pukul 03.00 WIB.

Hingga malam, tersangka S masih diperiksa intensif di ruangan Satreskrim Polrestabes Bandung.

Penangkapan S buntut dari geger munculnya sejumlah blog menawarkan jasa pencabut nyawa, dengan berbagai cara. Dari penembakan berkedok perampokan, racun mirip serangan jantung, atau modus kecelakaan lalu lintas. Setidaknya tiga blog sudah terungkap yakni, hitmanindonesia.wordpress.com, jasapembunuhbayaran.blogspot.com, dan indobelati.blogspot.com. Namun untuk saat ini ketiga blog yang melayani jasa pembunuh bayaran tersebut sudah tidak dapat diakses dan tak lagi beroperasi.

Advertisement
NB: Terima kasih atas kunjungannya. Berikan saran dan kritik untuk membangun blog ini.

Leave a Reply